AHLAN WA SAHLAN

Assalamu’alaikum Warahmatullohi Wabarakatuh

SELAMAT DATANG

Di situs resmi

YAYASAN PENDIDIKAN ISLAM AN-NUR

Sawahan Turen Malang Jawa Timur Indonesia

Sebuah sarana informasi dan komunikasi, bagi para para Dewan Guru, Siswa dan alumni YPI ANNUR yang telah tersebar keseluruh penjuru tanah air bahkan dunia, selain itu situs ini juga berfungsi sebagai media pemersatu umat islam dengan semboyan utamanya Ukhuwah Islamiyyah

Silahkan membaca dan mohon kiranya berkenan meninggalkan kesan atau kritikan membangun demi terciptanya sebuah Situs yang berkwalitas

Minggu, 08 Mei 2011

SELAMA JAM PELAJARAN DILARANG MEMBAWA HP

(Ypiannur.blogspot.com). Merebaknya berbagai kasus asusila dan kenakalan remaja akhir-akhir ini, membuat gerah banyak kalangan, salah satu penyebabnya, begitu bebasnya komunikasi dengan lain jenis tanpa memandang waktu dan tempat sehingga membahayakan terhadap remaja itu sendiri, karena akan berakibat seorang remaja akan terseret arus pergaulan bebas yang membahayakan.

Oleh karenanya agar tidak timbul hal-hal yang tidak diinginkan, maka MTs Annur sebagai sebuah lembaga pendidikan yang berbasis akhlaqul karimah mencoba Inovasi untuk mencegah terjadinya tidak kejadian yang tidak diinginkan dengan melarang seluruh siswa MTs untuk menggunakan fasilitas Handphone dilingkungan sekolah.

Namun bila seorang siswa menginginkan berkomunikasi dengan orang-orang dirumahnya, MTs Annur menyediakan sarana telephone umum yang bisa digunakan setiap saat sehingga apa bila seorang siswa ingin dijemput maka bisa menggunakan fasilitas tersebut.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar